Rumah Warga Telukbango, Ambruk Sangat Memprihatinkan, Dinas Terkait Segera Realisasi

Karawang | SUARADESA MY.ID. | Sebuah rumah tidak layak huni milik pasangan lansia di Dusun Tengah 1, RT 01/01, Desa Telukbango, Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang, roboh total beberapa waktu lalu. Rumah yang dihuni oleh Kisan (70) dan istrinya, Nesih (68), kini hanya tersisa bagian dapur yang masih beratapkan genting.

Menurut penuturan anak mereka, Ani, rumah tersebut sudah dalam kondisi sangat memprihatinkan sejak setahun terakhir. Ia mengaku telah mengajukan permohonan bantuan program Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) kepada pemerintah desa setempat, namun hingga kini belum ada realisasi.

Berita Lainnya  Bupati Karawang dan Wakil Bupati, Resmikan Jembatan Haji Yahya di Desa Kertaraharja

“Atapnya sudah bocor di mana-mana, tiang penyangga juga banyak yang patah. Saya sudah coba ajukan bantuan, tapi belum ada tanggapan sampai akhirnya rumah orang tua saya roboh total,” ujar Ani kepada jurnalindonesiabaru.com, Sabtu (31/05/25).

Berita Lainnya  Kelurahan Nagasari, Mengadakan Rapat Minggon, Pentingnya Menjaga Kebersihan & Penanganan Stunting

Akibat kejadian ini, kondisi kesehatan kedua lansia tersebut pun memburuk. Ibu Nesih sempat dirawat di RSUD Karawang, namun kini kembali sakit. Begitu pula dengan Bapak Kisan, yang sempat mengalami kondisi kritis beberapa waktu lalu.

Berita Lainnya  Jangan Berlindung di Balik Pers, Narasumber Bukan Wartawan"

“Mereka stres berat setelah rumah yang sudah ditinggali puluhan tahun itu tinggal puing-puing. Sekarang tinggal di dapur seadanya, benar-benar butuh bantuan,” tambah Ani.

Kondisi ini menjadi sorotan warga setempat yang berharap ada perhatian serius dari pemerintah, khususnya terkait program bantuan sosial untuk warga miskin dan lansia. (Red)

Bagikan>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *