Ciparage Fun Race Di Purwasari Karawang Ciptakan Pilkada Aman Dan Rakyat Gembira

Karawang, I SUARADESA .MY ID. I 21 Oktober 2024 – Ikmal Maulana, perwakilan dari KPU Kabupaten Karawang, menggelar acara Ciparage Fun Race di Perumahan Persada Residence, Purwasari.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyemarakkan suasana menjelang Pilkada dan mengajak masyarakat berpartisipasi dalam menciptakan pemilu yang aman dan damai.

Berita Lainnya  Partai Golkar Kabupaten Bekasi Gelar Halal Bihalal Nasional, Teguhkan Soliditas Kader dalam semangat kebersamaan menuju Kabupaten Bekasi yang lebih baik.

Ciparage Fun Race diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai kalangan, yang tidak hanya menunjukkan semangat olahraga, tetapi juga mendukung penyelenggaraan Pilkada yang bersih dan transparan.

Dalam sambutannya, Ikmal Maulana menekankan pentingnya keterlibatan masyarakat dalam proses demokrasi dan mengajak semua pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang hari pemungutan suara.

Berita Lainnya  Anggota Komisi IX DPR RI Partai Gerindra Jabar VII, H. Obon Tabroni SE Sosialisasi BPJS Jamsostek Di Kelurahan MekarJati Karawang Barat  

Melalui acara ini, kami ingin menunjukkan bahwa Pilkada bisa berlangsung dengan gembira dan aman.

Mari kita jaga bersama agar proses pemilu berjalan lancar,” ujarnya. Kegiatan ini diisi dengan berbagai lomba dan hiburan, yang menarik minat banyak warga.

Berita Lainnya  Atas Nama Keluarga Besar Dan Pemerintahan H .Adang .Mengucapkan Minal Aidzin Walfaidzin Mohon Maaf Lahir Dan Batin

Harapannya, semangat kebersamaan dan partisipasi aktif masyarakat akan semakin memperkuat demokrasi di Kabupaten Karawang. Dengan suksesnya Ciparage Fun Race, KPU Kabupaten Karawang optimis bahwa masyarakat akan lebih antusias menyambut Pilkada mendatang.

(Bongsor)

Bagikan>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *