Binataruna Kepuh Tengah RW 35 Apresiasi Kepedulian Kelurahan Nagasari dan MBG ‎

KARAWANG – Ketua Binataruna Kepuh Tengah RW 35, Suhendi, bersama Sekretaris J Edo dan Ketua RW 35 Edi yang akrab disapa Boeng, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Kelurahan Nagasari bersama MBG kepada warga Kepuh Tengah yang terdampak banjir.

‎Ucapan terima kasih tersebut disampaikan menyusul kehadiran langsung Kepala Kelurahan Nagasari, H. Hasbullah, yang turun ke lapangan untuk mengawal proses pembagian bantuan kepada warga, Jumat (23/1/2026).

Berita Lainnya  Pemerintahan Kelurahan Nagasari (PEMKEL) ,Bersama Karang Taruna Salurkan Bantuan untuk Korban Rumah Roboh



‎Ketua Binataruna Kepuh Tengah RW 35, Suhendi, menilai kehadiran lurah di tengah warga menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah kelurahan terhadap masyarakat yang sedang mengalami musibah.

‎“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada kepala kelurahan nagasari H. Hasbullah yang turun langsung mengawal pembagian bantuan. Ini sangat berarti bagi warga Kepuh Tengah,” ujarnya.

‎Hal senada disampaikan Sekretaris Binataruna Kepuh Tengah, J Edo. Ia mengapresiasi respons cepat dan perhatian yang diberikan Kelurahan Nagasari terhadap kondisi warga terdampak banjir.

‎“Kepedulian ini memberikan semangat dan rasa diperhatikan bagi warga kami. Semoga bantuan ini membawa manfaat dan menjadi amal kebaikan bagi semua pihak yang terlibat,” tuturnya.

‎Sementara itu, Ketua RW 35 Edi, yang akarab di sapa (Boeng) juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk MBG dan jajaran kelurahan, yang telah berkontribusi membantu warga Kepuh Tengah di tengah situasi sulit akibat banjir.

‎Bantuan yang disalurkan diharapkan dapat meringankan beban warga serta menjadi wujud sinergi antara pemerintah kelurahan, unsur masyarakat, dan relawan dalam menghadapi bencana banjir.

‎Karnata, Gmblung

Bagikan>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *