Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, IWO Indonesia DPD Karawang Tekankan Integritas dalam Pemberitaan

KARAWANG — Dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah yang jatuh pada Jumat, 16 Januari 2026, Ketua Ikatan Wartawan Online Indonesia (IWO Indonesia) DPD Kabupaten Karawang, Syuhada Wisastra, A.Md., CHRM, menyampaikan ucapan selamat sekaligus pesan moral kepada seluruh insan pers dan masyarakat luas.

Syuhada menegaskan bahwa peristiwa Isra Mi’raj merupakan momentum penting untuk merefleksikan nilai-nilai keimanan, keikhlasan, serta kedisiplinan, khususnya dalam menegakkan shalat sebagai fondasi kehidupan umat Islam.

Berita Lainnya  Ketua Binataruna Kepuh Tengah RW 35, Suhendi, Ucapkan Selamat Memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW

“Isra Mi’raj adalah peristiwa agung yang sarat makna. Di dalamnya terdapat pelajaran tentang ketaatan, kejujuran, dan tanggung jawab yang relevan dengan peran wartawan dalam menjalankan profesinya,” ujar Syuhada dalam keterangannya, Jumat (16/1/2026).

Ia menyampaikan harapannya agar peringatan Isra Mi’raj tahun ini dapat menjadi penguat spiritual bagi seluruh anggota IWO Indonesia DPD Karawang, sekaligus menjadi landasan moral dalam menjaga marwah pers yang profesional, beretika, dan berpihak pada kebenaran.

Berita Lainnya  Ribuan Warga Sambut Kedatangan Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka di Lokasi Banjir Gempol Rawa

Menurutnya, insan pers memiliki tanggung jawab besar dalam menyajikan informasi yang akurat, berimbang, dan mencerdaskan masyarakat. Nilai-nilai Isra Mi’raj, kata dia, harus tercermin dalam sikap dan karya jurnalistik sehari-hari.

“Momentum ini hendaknya menjadi pijakan untuk terus berbuat kebaikan, mempererat persaudaraan, serta berkontribusi positif bagi masyarakat, daerah, dan bangsa,” tambahnya.

Berita Lainnya  Sinergi Pemerintah dan Ormas, Kesbangpol Karawang Tampung Aspirasi Demi Kondusivitas Daerah ‎

Atas nama keluarga besar IWO Indonesia DPD Kabupaten Karawang, Syuhada juga menyampaikan ucapan selamat memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah kepada seluruh umat Muslim.

“Selamat memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, 16 Januari 2026. Semoga kita semua senantiasa diberikan kekuatan iman, kelapangan hati, dan istiqamah dalam menjalankan amanah,” pungkasnya.

Bagikan>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *